Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Sinopsis Drakor Rookie Historian Goo Hae-Ryung, Bintangi Cha Eun Woo dan Shin Se Kyung

Sinopsis Drakor Rookie Historian Goo Hae-Ryung Dibintangi Cha Eun Woo Buat kamu penggemar drama Korea, serial drama “Rookie Historian Goo Hae Ryun” ini jangan sampai kamu lewatkan begitu saja. Pasalnya serial drama terbaru “Rookie Historian Goo Hae Ryun” ini akan menjadi adu acting dua bintang top Korea, yang sebelumnya telah dikonfimasi akan menjadi pemain di drama ini. Dengan dibintangi oleh aktor ganteng Cha Eun Woo dan aktris cantik Shin Se Kyung. Mereka ini sama-sama terkenalnya dan acting mereka sudah tidak diragukan lagi. Hal inilah yang menjadikan salah satu drama  “Rookie Historian Goo Hae Ryun” ini begitu ditunggu-tunggu tayangnya di tahun 2019 ini.

Sinopsis Drakor Rookie Historian Goo Hae-Ryung, Bintangi Cha Eun Woo dan Shin Se Kyung
Sumber : Google.com

Serial drama “Rookie Historian Goo Hae Ryun” yang disutradarai oleh Kang Il-Soo bersama dengan Han Hyun-Hee dan dibantu oleh Kim Ho-Soo sebagai penulis naskah drama, yang direncanakan akan mulai tayang pada bulan Juli 2019 mendatang di channel MBC tv setiap hari Rabu dan Kamis pukul 22.00 waktu setempat.


Dalam drama “Rookie Historian Goo Hae Ryun” yang bergenre historical dan romance ini, sang sutradara ingin mengangkat cerita tentang menceritakan tentang  kisah perempuan di abad ke-19 yang disukai karena menulis catatan sejarah meskipun dia adalah seorang perempuan. Dan juga drama ini akan menceitakan romance yang terjadi antara perempuan itu dengan sang pangeran. Drama ini direncanakan tayang pada bulan Juli 2019 mendatang. 


Dengan dibintangi oleh aktor ganteng dan populer Cha Eun Woo yang akan menjadi pemeran utama pria. Cha Eun Woo ini merupakan aktor populer asal Korea dari anggota K-pop ASTRO dan sebelumnya dia sudah tampil apik dalam membintangi drama Korea populer “My ID Is Gangnam Beauty” dan serial webdrama “Top Management (2018)”. Untuk serial drama kali ini, dia akan kembali menjadi pemeran utamanya, yaitu berperan sebagai pangeran yang bernama Lee Rim. 

Sinopsis Drakor Rookie Historian Goo Hae-Ryung, Bintangi Cha Eun Woo dan Shin Se Kyung
Sumber : Google.com
Sebagai lawan aktingnya, dia akan ditemani oleh aktris cantik dan juga tidak kalah terkenalnya, yaitu Shin Se Kyung. Sebelumnya dia juga beberapa kali tampil di drama – drama populer seperti Black Knight (2017), The Bride of Habaek (2017) dan Six Flying Dragons (2015). Dan untuk serial drama “Rookie Historian Goo Hae Ryun” ini dia akan menjadi pemeran utama wanita, yaitu berperan sebagai Goo Hae-Ryung. Seorang sejarawan wanita yang juga mendorong akan adanya suatu perubahan.

Baca juga : Sinopsis Drakor Arthdal Chronicles Tayang Juni 2019, Comebacknya Song Joong Ki

Selain dibintangi mereka berdua, drama ini juga akan dibintangi oleh aktor dan aktris yang tidak aklah populernya. Mereka itu adalah Park Ki Woong, Lee Ji Hoon, Park Ji Hyun, Kim Yeo Jin, Ryu Tae Ho, Kong Jung Hwan, Yoon Jung Seob, dan para pemain pendukung lainnya yang juga akan ikut meramaikan jalannya cerita tersebut. 

Gimana, sudah tidak sabar lagikan untuk segera menonton serial drama “Rookie Historian Goo Hae Ryun” ini. Apalagi dengan kehadiran para bintang populer tersebut. Pokoknya serial drama yang satu ini jangan sampai kamu lewatkan begitu saja ya! Nah, sebelum menontonnya, simak dulu Sinopsis Drama korea “Rookie Historian Goo Hae Ryun”, berikut ini.

Sinopsis Drakor Rookie Historian Goo Hae Ryung 

Sinopsis Drakor Rookie Historian Goo Hae-Ryung, Bintangi Cha Eun Woo dan Shin Se Kyung
Sumber : Google.com
Serial drama Korea “Rookie Historian Goo Hae Ryun” ini merupakan serial drama yang menceritakan tentang kerajaan Korea dan lebih banyak berlatarkan tentang kerajaan dan historical. Menceritakan tentang seorang perempuan yang hidup pada abad ke-19, dimana perempuan pada masa itu tidak bisa menulis catatan sejarah. 

Namun, bagi Hae-Ryun yang diperankan oleh Shin Se Kyung itu merupakan pekerjaannya. Dia merupakan satu-satunya perumpuan yang mampu menulis catatan sejarah dan bekerja sebagai sejarawan. Hae Ryun seringkali dipandang miring oleh orang lain, namun dia berusaha melawan prasangka itu dan terus mendorong perubahan dalam sistem yang sudah ketinggalan zaman itu. 

Seiring dengan pertarungan para sejarawan istana wanita, membuat sosok Hae Ryun istimewa dimata sang pangeran Yi Rim yang diperankan oleh Cha Eun Woo. Bagaimanakah chemistry mereka berdua ini terjalin? Penasarankan bagaimana chemistry yang mereka ciptakan nanti? Pastinya sudah tidak sabar lagikan untuk segera menontonnya? Untuk itu, update terus ya info terbarunya di sini.