Sinopsis Film Horor The Curse of La Llorono 2019, Bikin Ngeri
Sinopsis Film Horor The Curse of La Llorono 2019, Bikin Ngeri - Hello para penggemar film bergenre horor? Buat kamu yang suka banget nonton film yang penuh dengan kata menyeramkan dan mampu membuat bergidik ngeri, film horor Hollywood terbaru yang berjudul “The Curse of La Llorona” jangan sampai kamu lewatkan begitu saja. Film horor terbaru yang dirilis oleh Warner Bros, Pictures ini merupakan sebuah film yang akan menampilkan sosok penampakan mengerikan dari makhluk La Llorona atau disebut juga dengan The Weeping Woman. Film ini juga akan mengasih tontonan ke penggemar akan film rasa era tahun 1970-an dan hal yang paling utamanya adalah tentang makhluk supranaturalnya yang begitu menyeramkan juga menakutkan. Film bergenre horror, thriller dan misteri ini akan mulai tayang di bioskop-bioskop Amerika pada tanggal 19 April 2019 mendatang. Dan untuk bioskop tanah air sendiri, mesti bersabar dulu ya untuk menontonnya.
Baca juga : Sinopsis Film Box Office Happy Death Day 2U 2019, Teroro Badut Menyeramkan
Baca juga : Sinopsis Film Box Office Happy Death Day 2U 2019, Teroro Badut Menyeramkan
Baca juga : Sinopsis Film Hollywood The Prodigy 2019, Ceritakan Akan Adanya Kekuatan Supranatural yang Terus Meneror
Film Horor “The Curse of La Llorono” ini merupakan hasil garapan sang sutradara yang karyanya sudah tidak diragukan lagi, yaitu disutradarai oleh Michael Chaves yang sebelumnya dikenal menyutradarai beberapa film populer “Chase Champion (2015)” dan yang akan datang ada film “The Conjuring 3” yang akan tayang pada tahun 2020 mendatang. Dalam menggarap film ini Michael Chaves ditemani oleh penulis scenario film yaitu Mikki Daughtry dan Tobias Iaconis.
Film Horor “The Curse of La Llorono” ini merupakan hasil garapan sang sutradara yang karyanya sudah tidak diragukan lagi, yaitu disutradarai oleh Michael Chaves yang sebelumnya dikenal menyutradarai beberapa film populer “Chase Champion (2015)” dan yang akan datang ada film “The Conjuring 3” yang akan tayang pada tahun 2020 mendatang. Dalam menggarap film ini Michael Chaves ditemani oleh penulis scenario film yaitu Mikki Daughtry dan Tobias Iaconis.
Film “The Curse of La Llorona” ini adalah hasil dari film debut Chaves sebagai sutradara dan di belakangnya ada James Wan sebagai produser. Tentunya para penggemar sudah tak asing lagi dengan kemampuan Wan dalam melahirkan film-film horor besar seperti “Saw”, “The Conjuring”, dan “Insidious”. Tentunya film horor terbaru kali ini akan tidak kalah menarik dengan film sebelumnya dan siap membuat kamu ketakutan sendiri.
Dengan dibintangi oleh para aktor dan aktris Hollywood ternama yang kemampuan acting mereka sudah tidak asing lagi tentunya, membuat film ini begitu menarik untuk segera kamu tonton. Dibintangi oleh aktris cantik Linda Cardellini yang berperan sebagai Anna Garcia, Raymond Cruz, Patricia Velásquez, Marisol Ramirez sebagai La Llorona, Sean Patrick Thomas, Jaynee-Lynne Kinchen sebagai Samantha, dan Roman Christou sebagai Chris. Selain itu, masih banyak lagi para pemain pendukung lainnya yang juga akan ikut meramaikan jalan film horor ini.
"
Nah, penasarankan bagaimana kisah dan semenyeramkan apa film horor terbaru "The Curse of La Llorona” ini? Tentunya semua akan terjawab dengan menyaksikan sendiri film horor tersebut pada 19 April 2019 mendatang untuk seleuruh bioskop Amerika, dan untuk bioskop tanah air masih belum ada konfirmasinya. Untuk itu kamu mesti bersabar dulu ya, dan simak terlebih dahulu sinopsis film “The Curse of La Llorona” berikut ini.
Sinopsis Film Horor The Curse of La Llorona
Film “The Curse of La Llorona” ini merupakan sebuah film ngeri yang menceritakan tentang sosok misterius yang bernama La Llorona. Menurut legenda Meksiko, La Llorona ini merupakan makhluk yang menakutkan dan hidupnya antara Surga dan Neraka. Dia terjebak dalam nasib buruk yang telah disegel oleh tangannya sendiri. Semasa hidupnya, dia menenggelamkan anak-anaknya ketika marah dan cemburu. Kemudian dia sendiripun melemparkan diri ke dalam sungai yang dalam.
Film yang berlatarkan tahun era 1970-an yang ada di Los Angeles ini akan menjadi latar yang membuat film ini semakin ngeri dan menakutkan. Ditambah sosok La Llorona yang suka menguntit anak-anak pada malam hari, ketika mereka mengabaikan perintah dari orangtuanya. Juga ketakutan mereka akan dibawa kea lam gaib yang begitu menakutkan dan menyeramkan.
Ketika itu Anna Garcia yang merupakan seorang pekerja sosial dan janda membesarkan kedua anaknya di Los Angeles tahun 1973, dipanggil untuk memeriksa sebuah kasus. Namun di sana dia menemukan tanda-tanda kejahatan. Ketika dia menggali lebih dalam, dia menemukan kesamaan yang mencolok antara kasus dan kejadian supernatural yang menakutkan dan telah menghantui keluarganya tersebut. Dengan meminta bantuan seorang tabib setempat, akhirnya dia menemukan bahwa sosok menyeramkan La Llorona telah mengunci dirinya pada Anna dan tidak akan berhenti mengambil anak-anaknya.
Mengetahui hal tersebut tentu membuat Anna Garcia begitu ketakutan dan tidak berhenti memikirkan akan bagaimana caranya untuk bisa lepas dari makhluk yang begitu menyeramkan bernama La Llorona itu. Akankah Anna berhasil keluar dari keterikatan itu? Apakah anak-anaknya dapat terselamatkan? Panasarankan? Untuk itu langsung tonton saja ya!